Visi dan Misi

A. Visi

Menjadikan Jurusan Hukum Ekonomi Syariah (HES) yang Unggul dan Terkemuka dalam Mencetak Sarjana Hukum yang progresif,  integratif dan berdaya saing global pada tahun 2024

B. Misi

Meningkatkan kualitas pendidikan dan pengajaran Jurusan HES yang berbasis keterampilan dan kemahiran hukum.
Meningkatkan suasana akademik Jurusan HES yang mendukung terlaksananya penelitian dan pengembangan Ilmu Syariah dan hukum yang bermuara pada kesejahteraan masyarakat.
Meningkatkan pengabdian Jurusan HES kepada masyarakat sebagai bentuk tanggung jawab sosial.
Meningkatkan kerjasama (networking) Jurusan HES dengan lembaga pendidikan instansi pemerintahan, lembaga peradilan dan kantor hukum, serta lembaga ekonomi dan keuangan.

C. Tujuan

Menghasilkan sarjana yang memiliki komitmen keilmuan yang tinggi dan kompetensi akademik di bidang ilmu hukum.

Menghasilkan sarjana yang memiliki kemampuan, meningkatkan, dan mengembangkan keilmuan di bidang ilmu hukum.

Menghasilkan sarjana yang memiliki kemampuan dalam menerapkan dan memberdayakan serta mengabdikan hukum pada masyarakat.